Perbandingan Ukuran Planet Bumi

Foto menakjubkan..!! Perbandingan ukuran planet bumi dengan planet lainnya dalam sistem tata surya kita. Sebuah renungan yang bagus untuk menyadari betapa kecilnya kita di alam semesta, betapa tak berartinya kita dihadapan Tuhan. Betapa kesombongan dan keangkuhan adalah hal-hal yang tidak pantas menempel pada diri kita.
a

picture1.png

Planet bumi adalah terbesar dibanding dengan 4 planet lain: venus, mars, mercury dan pluto.

a

picture2.png

Tapi, masya Allah, bumi hanyalah sebuah kelereng dibandingkan ukuran Saturnus dan Jupiter. Bumi dengan kedua planet besar itu, persis seperti kelereng dengan bola voley.

a

picture3.png

Di depan matahari?? Masya Allaah ……. jupiter dan saturnus seperti sebuah kelereng di depan bola basket, dan planet bumi yang kita rasakan besar dan luas ini, yang bila kita pergi keluar kota saja sering terasa capek dan melelahkan, yang banyak daerah apalagi negara di dunia yang belum kita kunjungi, hanya sebuah titik debu di permukaan matahari. Allahu Akbar … Ternyata manusia yang jumlahnya miliaran ini, yang pintar dan cerdas ini, yang sering angkuh dengan apa yang sudah dicapai otaknya, yang sudah membangun peradaban modern yang serba canggih ini, ternyata di alam semesta, tak ubahnya seperti amuba yang hidup dalam sebuah titik debu dan harus menggunakan mikroskop untuk melihatnya. Jadi, kiamat yang kita takuti itu, bagi Allah kira-kira hanyalah “menyentuh-nyentuhkan” sebuah ujung rambut yang patah atau ujung sebuah penitik atau tusuk gigi ke planet bumi, lalu hancurlah bumi dengan segala isinya!!

Masih adakah ruang keengganan untuk tidak taat kepada Allah Sang Pencipta Yang Maha Besar??
Masihkah menempel debu-debu keangkuhan dalam diri kita??
Masih layakkah kita merasa hebat padahal kita hanya makhluk yang mendiami setitik debu yang sangat lemah?

Mari bertobat wahai umat manusia, dari keangkuhan kita yang tidak pantas selama ini, dari pembangkangan kita kepada Allah selama ini, dari dosa-dosa kita yang bertumpuk, dari keburukan dan kebusukan kita selama ini!!  Sebelum bumi yang setitik debu itu dihancurkan oleh Allah dan kelak kita semua menyesal di akhirat. Sedangkan penyesalan disana sudah tidak ada gunanya lagi!!

36 thoughts on “Perbandingan Ukuran Planet Bumi

  1. Mas Erwan, terima kasih atas banyak komen Anda. Rupanya Anda “mengobrak-abrik” blog saya ini. Syukur kalau Anda menemukan banyak hal yang bermanfaat didalamnya, yang menyentuh kesadaran hati. Itu kepuasan yang tidak ternilai bagi saya bisa menyuguhkan sesuatu yang bermanfaat pada manusia. Mudah-mudahan menjadi ibadah.

    Salam hangat.

  2. Terima kasih kembali… ,jangan pernah capek untuk memposting foto-foto spektakuler kaya gini ya kang … ,ini benar-benar membuka hati saya dan makin mendekatkan diri saya kepada Allah …

  3. Oiya kalo saya boleh usul coba cari juga foto-foto peninggalan para Waliyullah ..seperti Syekh Abdul Qodir Al-Jaelani ,Ibrahim bin adham,Walisongo dll .. banyak juga i’tibar yang bisa dipetik dari sejarah mereka ..
    ditunggu ya..

  4. Oke sip, usulan yg bagus sekali, saya setuju. Saya juga suka mengangkat mereka para wali Allah di zaman yang serba sekuler ini. Do’ain aja, saya mudah mendapatkannya bahan-bahannya.

  5. 543421

    Numpang nimbrung mas… Wah sangat bagus skali topiknya, dan juga foto-fotonya. Malah foto planetnya saya jadikan wallpaper favorit……. Trus urun usul…. kalo ada itu artikel ato gambar kehebetan ilmuwan dari jazirah Arab zamam dahulu….. Terima kasih…

  6. Terima kasih Mister Angka 543421. Soal ilmuwan-ilmuwan Muslim dari Timur Tengah, dengan riwayat hidup dan karya2nya, Anda baca saja Koran Republika. Setiap hari ada liputan2 ttg ilmuwab-ilmuwan Muslim dulu. Bagus sekali. Hanya Republika yang konsen dengan tema itu.

  7. prilly

    terima kasih,telah memberikan sebuah ketakjuban di atas kebenaran!semoga aku masih dapat menemukan kedekatanku dengan sang maha besar allah s.w.t!dan semoga aku dapat keluar dari kesesatan ku selama ini dari kelamnya menjalani kebenaran hidup!dan menemukan kebahagian yang kekal hanya dengan-NYA,maha besar allah!

  8. Amin. Semoga Prilly mendapatkan hidayah Allah. Jangan berhenti untuk menemukan kesejukan pelukan Allah dan kasih sayang-Nya. Teruskan kesadaran Anda dengan mendalami agama. Insya Allah, hati Anda dibuka terus untuk mendapat limpahan ampunan-Nya.

  9. romeo

    selain tata surya yang kita kenal sekarang, percaya g klo ada tata surya / planet yang lainnya ???

    TQ

  10. nita

    Postingan nya bagus, bikin saya melek, kadang kala manusia emang harus di ingetin biar ga lupa, makasih ya kang, terus posting yg bagus2 yah ^_^

  11. Subhanallah….
    Saya ingin buat blog yang bagus dan mudah2 an bermanfaat. Tapi saya hanya sedikit mengusasai komputer, insy akan belajar dulu.

  12. Sururi

    itulah kita,
    we`re nothing , BUT!! kenapa sampai sekarang masih banyak diantara kita yang masih merasa begitu besar dan merasa adidaya untuk saling menghancurkan, menyiksa dan mampu elakukan segalanya? tanpa memiliki rasa kemanusiaan terhadap rakyat yang dipimpinnya.
    KHUSUSNYA PARA WAKIL RAKYAT YANG SUDAH TIDAK MEMILIKI RASA MALU UNTUK BERJALAN ANGKUH DENGAN KEPALA BESAR DAN PERUT BUNCIT DI HADAPAN RAKYAT KECIL YANG TELAH MENARUH KEPERCAYAAN MEREKA PADAnya

  13. Walah . . walah . . walah ternyata bumi yang kita huni ini sangat kecil sekali (SKS), terima kasih sudah mengingatkan kepada Allah sang Chalik.
    Ya Allah, jadikan aku yang kecil ini menjadi milikmu yang berharga. Aku bukan orang yang mencari kesalahan orang lain tetapi aku adalah orang yang mengakui kesalahanku sendiri.

  14. indonesaia mah sagede menel tinggal di sentang oleh planet venus oge udah gepeng,naha ari rakyat indonesia skarang pada sombong-sombong asa pang aingna jawara,modar mah masih nusahkeun orang mah jangan disebut jawara.

  15. Setuju dengan ulasan di atas.Padahal itu adalah merupakan sebagian kecil dari milyaran galaksi yang ada di alam semesta ciptaan-Nya.Sungguh kebangetan bila masih ada orang-orang yang belum mau tunduk bersujud ke haribaan-Nya.

  16. abdul somat

    maha besar ALLOH yg menciptakan alam semesta dan bersemayam di ARAS,KITA SEBAGAI MANUSIA HARUS BERSYUKUR KARENA DICIPTAKAN,jangn sampai kufur kepada penciptanya.

  17. Muhammad Yasak

    Masya Allah, kita harus bersyukur, ternyata ajaran Islam telah sampai di Indonesia, kita harus bangga sebagai Muslim. Kita lebih beruntung dapat syafaat Rosulullah SAW, karena kita bagian umat Beliau. Bayangkan saja jika kita hidup dan dilahirkan oleh ghoiru Muslim, seperti orang asli Australia yang saya yakin sekali tidak tahu kearifan Islam sebagai.

  18. allahuakbar betapa kecilnya xta di hadapan allah,ini membuat q sadar akan kesalahan yg pernah q perbuat….

  19. Masih banyka planet yang lain.Teruslah mencari yang lain dan berusaha dan berdoa kepada allloh SWT.Unuk mencapi planet lain harus dengan oksigen,bekal ,bahan bakar yang culup.Mungkin di masa depan ini semua akan ter jadi teruslah bermimipi

  20. semoga ajh bumi ini terus tetap panjang umur Amie…
    matahari gede amat yah yg di gabar sedangkan bumi and planet2 yg lain kecil

  21. den'pr.

    Astaghfirulloh. Semoga Allah mengampuni segala dosa-dosa saya yg selama ini merasa besar, benar, dan pintar.

  22. laras gaganud

    allahu akbar,,allahu akbar,,allahu akbar,,bgitu kecilx qt sbgai maqlukx,,ap yg qt unggulkan,,ap yg qt sombongkan,,,dlihat dr sisi manapun,qt adlh maqluk hina dhadapanx,,,mhon ampunanmu ya rob’,,tiada yg patut dsembah selain allah yg maha segala2x,,

  23. odick

    Alhamdulillah secercah perenungan timbaul dari tulisan anda,semoga anda dalam berkah Allah SWT…salamualaikum

  24. zamir(amir)

    bagus la ada gmbr plant ni…supaya manusia yg jauh daripa ALLAH itu…bleh sedar dorg sebesar mn…

  25. Allahu Akbar, benar dalam Al-Qur’an bahwa besok pada hari kiamat gunung akan berterbangan seperti kapas, karena dari tulisan di atas kita bisa melihat, bumi kita itu amat kecil dibandingkan planet lainnya, menghancurkan bumi amat mudah bagi Allah SWT, tidak perlu susah-susah karena ukuran bumi kita sangat kecil. Jika demikian, mengapa ada saja manusia yang sombong dan congkak, padahal ia tidak ada apa-apanya, sebutir atom pun tidak. Subhanallah.

Leave a comment